Minggu, 23 Juni 2013

15. Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI)-2013

Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas, Direktorat Jenderal Pendidikan  Menengah telah mengembangkan dan melaksanakan berbagai program  pembinaan bakat dan prestasi siswa tingkat Sekolah Menengah Atas melalui berbagai kegiatan kesiswaan. Dengan kegiatan yang dilaksakanan
tersebut diharapkan siswa berbakat dan perprestasi dapat memacu potensinya menjadi generasi yang kompetitif dan berperilaku unggul; generasi yang memiliki keunggulan dan keseimbangan dalam aspek kognitif, psikomotorik dan afektif.
Kompetensi intelektual, keterampilan, dan sikap tersebut hanya dapat dicapai melalui kegiatan yang mengakomodasi berbagai kecerdasan. Satu diantara cara yang dapat ditempuh adalah dengan mengarahkan siswa ke dalam aktivitas penelitian.
Untuk menghidupkan kegiatan penelitian di kalangan siswa Sekolah  Menengah Atas dan sederajat dilakukan kompetisi penelitian ilmiah dalam berbagai bidang ilmu, yang direalisasikan dalam suatu kegiatan Olimpiade  Penelitian Siswa Indonesia (OPSI).





 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar