Rabu, 20 Juli 2011

Lintang dalam Adegan-Adegan Musikal Laskar Pelangi

Di awal pertemuan dengan para orang tua cast anak-anak (September 2010), para kreator Musikal Laskar Pelangi menjelaskan impian mereka untuk mengenalkan musikal berkelas internasional kepada penonton Indonesia. Berkelas internasional karena standard kualitasnya mengacu pada musikal di Broadway dan West End. Para pemainnya harus mampu menunjukan kemampuan vokal, akting sekaligus koreografi yang prima. Dan impian itu menjadi kenyataan,  antusias penonton luar biasa pada 2 session pertunjukan musikal ini. Musikal Laskar Pelangi pun diundang untuk tampil di teater kelas internasional - Esplanade Singapura   dalam Pesta Raya (Malay Festival of Arts) pada tanggal1 dan 2 Oktober 2011.
Bagaimana rangkaian adegan  Musikal Laskar Pelangi menyajikan dinamika kehidupan dalam masyarakat dan pergulatan perasaan dalam membangun dan meraih impian? Inilah  adegan-adegan jalinan keindahan vokal, akting dan tari Musikal Laskar Pelangi. (Sepuluh adegan - teks warna biru - melibatkan Hilmi sebagai Lintang): 
OVERTURE
Babak 1
Adegan  1 Inilah Kampong Gantong : "Nasib Tak Kan Berubah" (Ensembel Kuli-kuli, Satpam PN Timah    dan Muslimah)
Adegan  2 Menanti 10 Murid :  "Sepuluh-Sepuluh" (Aria oleh Muslimah dan Bakri)
Adegan  3 Lima Tahun Kemudian : "Anak Pelangi" (Ensembel Laskar Pelangi), Anak SD PN Timah (" Ensembel Anak-Anak SD PN Timah")
Adegan  4 Pemilihan Ketua Kelas : "Ketua Kelas" (recitative oleh Muslimah dan Kucai, Ensembel Laskar Pelangi)
Adegan  5 Lintang : "Anak Pesisir" (Aria Lintang), recitative oleh Lintang dan Ayah Lintang)
Adegan  6 Kelas Pak Harfan: "Jangan Menyerah" (Aria oleh Pak Harfan, Lintang, Ikal dan Ensembel Laskar Pelangi)
Adegan  7 Toko Sinar Harapan: "Jari-Jari Cantik" (Aria oleh Ikal)
Adegan  8 Pak Bakri: "Sekolah Miring" (Aria Bakri)
Adegan  9 Belajar di Kelas: "Sahabat Alam" (Muslimah dan Ensembel Laskar Pelangi, recitative oleh pak Harfan, Muslimah, Sahara)
Adegan 10 Karnaval: "Mahar dan Alam" (Aria Mahar dan Ensembel Laskar Pelangi), (recitative oleh Muslimah, Sahara, Borek, Ikal, pak Harfan, Syahdan ) 
INTERMISSION
Babak 2
Adegan 1: Kuli-Kuli :"Nasib Tak Kan Berubah" (Ensembel Kuli-Kuli dan Ibu Bersasak)
Adegan 2: Kapur Lagi, Kapur Lagi (recitative Ikal, Asiong)
Adegan 3: Semua Berduka Di Timur Belitong: "Ensembel Blues Nasib Tak Kan Berubah" (Ensembel     Kuli-kuli)
Adegan 4 Muslimah: "Hilangnya Harapan" (Aria Muslimah, recitative Ikal dan Lintang)
Adegan 5 Cerdas Cermat: "Lintang " (Mahar, Ikal, Kucai dan Ensembel Laskar Pelangi, recitative oleh Sahara,  Ibu Bersasak, Lintang, Panitia, Juri)
Adegan 6 Perginya si Cemara Angin :  "Menanti Ayah, Menanti Lintang" (Aria Lintang dan Ikal)
Adegan 7 Berita dari Lintang  "Salam Perpisahan " (Aria Lintang), Surat dari Lintang (Aria Lintang), recitative oleh Muslimah, Ikal, Sahara, Mahar dan Kucai
Adegan 8 Kembali Ke Kampong Gantong": Nasib Telah Berubah" (Ensembel Kuli-Kuli) 
CURTAIN CALL

Catatan:
Di CD Original Cast Recording "Musikal Laskar Pelangi", 
Aria = lagu yang dinyanyikan secara solo dalam opera/musikal
Recitative = dialog yang dinyanyikan dalam opera/musikal
Ensemble = dinyanyikan dalam paduan suara
Ensembel Kuli-Kuli  = Ensemble Theater Company Musikal
Ensembel Laskar Pelangi = Ensemble Anak-Anak Laskar Pelangi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar